RUCIKA GAS merupakan sistem perpipaan yang terpercaya dengan karakteristik yang istimewa dan sesuai untuk aplikasi home connection dan pipa utama distribusi jaringan Gas Kata, Natural Gas, LPG & Biogas karena terbuat dari Medium Density Polythylene (PE 80) dengan warna kuning dan High Density Polyethylene (PE 100) dengan warna oranye. Pengujian yang ketat & pengawasan kualitas di seluruh proses produksi dibawah sistem manajemen kualitas ISO 9001 :2008 memastikan RUCIKA GAS merupakan pipa dan fitting yang sangat handal dan efektif untuk sistem jaringan distribusi gas.
Keunggulan dan Manfaat
Sistem Penyambungan
RUCIKA GAS menyediakan beberapa sistem penyambungan yang homogen dan bebas kebocoran, yaitu sistem sambungan Electro Fusion, dan Butt Fusion. Sambungan Electro Fusion terdiri dari Coupler, Equal Tee, Reducer, End Cup, Tapping Saddle, Branching Saddle dan masih banyak lagi jenis sambungan yang ditawarkan yang akan mempermudah desain jaringan gas dilapangan maupun perawatan.